Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya
Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (toleransi, gotong royong), santun, dan percaya diri dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya
Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata
Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori
Memahami bahwa setiap aplikasi menyimpan data sesuai representasinya (word-doc, excel-tabel, ppt-slides)
Memahami pengolahan data menggunakan fitur lanjut aplikasi office
Mengenal model komputasi umum
Mengolah data dengan pengolah angka untuk menghilangkan error, menyatakan hubungan, atau memudahkan untuk diproses komputer
Merancang algoritma untuk mengotomasi pengumpulan data dan pengolahan data
Memahami representasi data
Memahami pengelolaan data
Mengenal model komputasi umum
Mengolah data dan menyatakan hubungan pada pengolah angka
12 jam pelajaran (6 x pertemuan)
Siswa dapat memahami representasi data
Siswa dapat memahami pengelolaan data
Siswa dapat mengenal model komputasi umum
Siswa dapat mengolah data dan menyatakan hubungan pada pengolah angka
Karakter siswa yang diharapkan:
Bersahabat/komunikatif, disiplin, dan rasa ingin tahu
Pertemuan Ke-11 s.d. 14
Format file (file format) adalah struktur dari sebuah file dan bagaimana file tersebut dibentuk. Format file dibedakan menjadi dua jenis, yaitu format file terbuka dan tertutup.
Closed proprietary formats
Merupakan jenis format file yang bersifat tertutup atau hanya bisa dibuka dengan aplikasi tertentu dan tidak dapat dibuka dengan aplikasi lain. Beberapa contoh format file tertutup adalah CDR, DWG, PSD, RAR, WMA, dan sebagainya.
Open proprietary formats
Merupakan format file yang bersifat terbuka atau universal. Format fie ini dapat dibuka dengan aplikasi lain yang mengikuti standar. Beberapa contoh format file terbuka adalah MP3, GIF, PNG, OGG, MKV, ZIP, TAR, 7z, dan sebagainya.
Berikut beberapa contoh format file.
Format gambar (JP EG , PNG, GIF, BMP, dan TIFF).
Format audio (WAV, AAC, MPEG Layer 3, WMA, dan MP4).
File video (ASF, AVI, DV, VCD video, DVD video, MOV, MPEG 1, MPEG 2, MPEG 4/MP4, WMV, dan 3GPP).
Fitur lanjut Microsoft Office Word
Membuat rujukan
Membuat halaman
Komputasi merupakan suatu cara untuk menemukan pemecahan masalah dari data input menggunakan suatu algoritma. Ada tiga model dasar komputasional, yaitu fungsional, logika, dan imperatif. Sebagai tambahan terhadap satuan nilai-nilai dan operasi yang berhubungan, masing-masing model komputasional mempunyai satu set operasi yang digunakan untuk menggambarkan komputasi.
Contoh dari penggunaan/penerapan komputasi, yaitu mesin Mealy, mesin Moore, dan Petri net.
Pembersihan data (data cleansing) adalah suatu proses mendeteksi atau memperbaiki data yang rusak atau tidak akurat dengan cara mengatur ulang data-data yang ada pada catatan, tabel, atau basis data.
Menghilangkan data duplikat (duplicate data)
Menemukan data duplikat pada 10 data mungkin akan mudah ditemukan kemudian dapat melakukan penghapusan. Namun, jika data yang harus diolah ratusan bahkan ribuan, maka akan mengalami kesulitan jika harus mengecek satu persatu.
Mencegah data duplikat (duplicate data)
Selanjutnya mencegah data duplikat dengan validasi. Hal ini dinilai lebih efektif karena data duplikat divalidasi sebelum data dimasukkan.
Ceramah, Demonstrasi, dan Latihan
Pertemuan Ke-11 s.d. 14
Pendahuluan (30 Menit)
Guru mempersiapkan secara fisik dan psikis siswa untuk mengikuti pembelajaran dengan diawali berdoa, menanyakan kehadiran siswa, kebersihan dan kerapian kelas, kesiapan buku tulis dan sumber belajar
Guru memberi motivasi dengan membimbing siswa memahami tentang analisis data
Guru mengingatkan kembali tentang konsep-konsep yang telah dipelajari oleh siswa yang berhubungan dengan materi baru yang akan dipelajari
Guru melakukan apersepsi melalui tanya jawab tentang analisis data
Guru menyampaikan kompetensi dasar dan tujuan pembelajaran yang akan dicapai
Guru membimbing siswa melalui tanya jawab tentang manfaat proses pembelajaran
Guru menjelaskan materi dan kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan siswa
Kegiatan Inti (260 Menit)
Mengamati:
Guru meminta siswa mencermati masalah sehari-hari yang berkaitan dengan analisis data
Guru memberikan penjelasan singkat tentang analisis data sehingga menumbuhkan rasa ingin tahu siswa
Guru memfasilitasi terjadinya interaksi antarsiswa serta antara siswa dengan guru, lingkungan, dan sumber belajar lainnya secara bersahabat/komunikatif, disiplin, dan rasa ingin tahu
Guru mengamati keterampilan siswa dalam mengamati
Menanya:
Guru memotivasi, mendorong kreativitas dalam bentuk bertanya, memberi gagasan yang menarik dan menantang untuk didalami
Guru membahas dan diskusi mempertanyakan tentang masalah sehari-hari yang berkaitan dengan analisis data
Mengumpulkan Informasi:
Guru membimbing siswa untuk menggali informasi tentang masalah sehari-hari yang berkaitan dengan analisis data
Guru membimbing siswa untuk mencari informasi dan mendiskusikan jawaban atas pertanyaan yang sudah disusun dan mengerjakan Latihan Siswa dan Aktivitas Siswa di buku Informatika IX dan mencari sumber belajar lain
Guru dapat menyediakan sumber belajar buku Informatika IX dan referensi lain
Guru dapat menjadi sumber belajar bagi siswa dengan memberikan konfirmasi atas jawaban siswa, atau menjelaskan jawaban pertanyaan kelompok
Guru dapat menunjukkan sumber belajar lain yang dapat dijadikan referensi untuk menjawab pertanyaan
Mengasosiasi:
Guru membimbing siswa untuk menganalisis penerapan analisis data dalam masalah sehari-hari
Guru membimbing siswa untuk mendiskusikan hubungan atas berbagai informasi yang sudah diperoleh sebelumnya
Guru bersama siswa bertanya jawab meluruskan kesalahan pemahaman, memberikan penguatan dan penyimpulan
Mengomunikasikan:
Menyajikan secara tertulis atau lisan hasil pembelajaran, apa yang telah dipelajari, keterampilan atau materi yang masih perlu ditingkatkan, strategi atau konsep baru yang ditemukan berdasarkan apa yang dipelajari mengenai analisis data
Memberikan tanggapan hasil presentasi meliputi tanya jawab untuk mengonfirmasi, sanggahan dan alasan, tambahan informasi, atau melengkapi informasi ataupun tanggapan lainnya
Membuat rangkuman materi dari kegiatan pembelajaran yang telah dilakukan
Penutup (30 Menit)
Guru membimbing siswa menyimpulkan materi pembelajaran melalui tanya jawab klasikal dan mendorong siswa untuk selalu bersyukur atas karunia Tuhan
Guru melakukan refleksi dengan siswa atas manfaat proses pembelajaran yang telah dilakukan
Guru memberikan umpan balik atas proses pembelajaran dan hasil telaah individu maupun kelompok
Guru melakukan tes tertulis dengan menggunakan Uji Kompetensi atau soal yang disusun guru sesuai tujuan pembelajaran
Guru dapat meminta siswa untuk meningkatkan pemahamannya tentang konsep, prinsip, atau teori yang telah dipelajari dari buku-buku pelajaran yang relevan atau sumber informasi lainnya
Alat: Komputer, LCD, peranti lain yang dibutuhkan (handphone/tablet)
Media: PowerPoint
Sumber belajar:
Buku Informatika VII
Buku paket
Buku referensi lain
Teknik/jenis: kuis, tugas individu/kelompok, unjuk kerja, dan portofolio
Bentuk instrumen: pertanyaan lisan, tes tertulis, dan pengamatan sikap